

Buat dimsum hisit kao di rumah pakai kulit dimsum dari @basoyen. Cek resep lengkapnya dibawah ini moms.
Bahan-bahan
250 gram kulit dimsum Yen
300 gr paha ayam cincang
100 gr udang cincang
100 gram wortel parut
50 gram brokoli cincang
1 buah daun bawang
4 sdt tepung tapioka
1 butir telur
Kecap asin
Saus tiram
Minyak wijen
Garam
Gula
Cara Membuat
- Campurkan dengan semua bahan dan bumbu dan aduk hingga merata. Koreksi rasa.
- Ambil 1 sendok kecil penuh adonan dan bentuk pada kulit dimsum.
- Lakukan sampai adonan habis.
- Didihkan air dalam panci lalu kukus dimsum 15-20 menit.
- Jika sudah matang, angkat dan sajikan dengan saus.